KPU dan Bawaslu Pangkalpinang Mendapatkan Multivitamin, Ini Harapan Pj Wako Lusje

PANGKALPINANG,BABELFAKTA — Pemerintah Kota (Pemkot) Pangkalpinang melalui Dinas Kesehatan menyerahkan bantuan 7.610 tablet multivitamin kepada Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Pangkalpinang serta 14.010 tabet multivitamin dan 3600 vitamin C500g kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pangkalpinang untuk mendukung suksesnya Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Dalam kesempatan ini Pejabat (Pj) Wali Kota Pangkalpinang, Dra. Lusje Anneke Tabalujan, M.Pd, mengatakan Pemkot Pangkalpinang siap mendukung suksesnya Pemilu 2024 untuk itu sudah dikoordinasikan kepada Dinas Kesehatan Pangkalpinang siap memberikan multivitamin.

“Saya sudah berkordinasi dengan dr Hakim agar para petugas KPPS dan anggota Bawaslu dan KPU Pangkalpinang mendapatkan suplemen vitamin untuk bertugas pada Pemilu 2024 nanti,” ungkap Lusje. Senin (12/2/2024) dikantor Dinas Kesehatan.

Pj Wako Lusje berharap dengan bantuan multivitamin ini daya tahan petugas yang melaksanakan pemungutan suara pada 14 Februari 2024 bisa menjalankan tugasnya dengan baik dan sehat.

“Kami berharap multivitamin ini bisa diberikan kepada petugas dilapangan dan anggota Bawaslu serta KPU bisa lebih kuat mengingat kejadian Pemilu berapa tahun lalu ada yang drop. Semoga dengan adanya bantuan multivitamin ini bisa memberikan kesehatan yang lebih baik ketika menjalankan tugas dari pagi sampai malam,” ucapnya.

Sementara Ketua Bawaslu Pangkalpinang, Imam Gozali sangat berterimakasih atas bantuan yang diberikan mengingat kinerja kerja petugas dilapangan saat ini sangat-sangat banyak dari bongkar alat peraga hingga mengawasi Pemilu 2024.

“Terimakasih atas bantuan Dinas Kesehatan dan petugas kami ada sekitar 500 lebih, dengan adanya bantuan multivitamin ini bisa meningkatkan daya tahan tubuhnya,” kata Imam Gozali.

Selanjutnya Ketua KPU Pangkalpinang, Sobarian mengatakan bantuan vitamin dan multivitamin ini sudah untuk kedua kalinya diterima KPU Pangkalpinang dan akan segera distribusikan ke petugas-petugas dilapangan.

“7000 lebih anggota kami dari KPPS, PPS dan PPK sangat berterimakasih atas bantuan multivitamin dan vitamin yang diberikan Pemkot Pangkalpinang dan meminta doa agar Pemilu 2024 nanti bisa berjalan lancar dan sukses,” pungkasnya. (MJ01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *