Sukses di Pemilu 2024, Kader Milenial Partai Gerindra Ini Dipersiapkan Maju Sebagai Balon Bupati Basel

Yogi Maulana Jika Itu Mandat Pak Presiden Prabowo Saya Siap

PANGKALPINANG,BABELFAKTA — Walaupun masih muda belia, sosok politikus partai Gerindra asal Desa Sebagin, Kecamatan Simpang Rimba yang awal masuk dunia perpolitikan tahun 2019 Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Bangka Selatan (DPRD Basel) sempat menghebohkan karena saat pelantikan anggota DPRD Basel mengunakan sepatu yang berbeda dengan para anggota yang lain.

Yogi Maulana anggota DPRD Basel priode 2019-2024 kerap kali membuat sensasi karena mungkin “Darah Muda” masih mengalir dan membuat dirinya tidak seperti anggota DPRD lainya serta sempat diragukan kinerja kerjanya.

Siapa sangka anak muda yang enerjik, berjiwa sosial tinggi dan sangat peduli dengan masyarakat di daerah pemilihannya. Pada Pemilu 2024 lalu mencoba peruntungannya, mencalonkan diri di DPRD Provinsi Kepulauaan Bangka Belitung dari daerah pemilihan Bangka Selatan bersaing dengan tokoh-tokoh besar dan senior untuk merebutkan 6 kursi DPRD Babel.

Siapa sangka anak muda ini berhasil meraih suara terbanyak kedua setelah Rina Tarol dari Golkar, juga berhasil mengalahkan mantan Bupati Basel Jumro dari PDIP serta seniornya Warkami dari PPP, Ferry dari Nasdem dan Musani dari PKS. Yogi Maulana berhasil meraih 7980 suara dari dapil III ini.

Dengan perolehan suara terbanyak kedua dalam Pemilu 2024 kemarin, membuat Yogi Maulana menjadi salah satu kadidat kuat dan diperhitungkan untuk ikut dalam bursa pencalonan Kepala Daerah Kabupaten Bangka Selatan mendatang juga kader terbaik partai kepala burung garuda besutan Presiden RI ke 8 RI, Prabowo Subianto.

Ketua Pengurus Daerah Tunas Indonesia Raya (TIDAR) Babel, kini menjadi kebanggaan bagi Partai Gerindra Babel. Nama Yogi Maulana selalu disebut-sebut akan akan mengikuti dan meramaikan Pilkada Basel nanti. Hal ini diungkap oleh seketaris DPD Gerindra Babel, Ferdiansyah.

“Partai Gerindra memiliki kader terbaik di Bangka Selatan, ini sudah terbukti dengan hasil Pemilu kemarin, Yogi Maulana akan dipersiapkan dari internal partai. Selain itu ada juga partai Gerindra juga dari eksternal partai seperti Bupati saat ini Reza Herdavid, A. Alfian dan Masidi Satar yang juga masuk dalam radar partai kami,” ungkapnya. Selasa (24/4/2024).

Partai Gerindra Babel akan melakukan penjaringan dan membuka pendaftran bagi siapa saja yang nantinya akan maju dalam kontes Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kabupaten/Kota dan juga Provinsi.

“Sebelum diserahkan ke DPP, DPD partai Gerindra Babel akan melakukan penjaringan dan survei disetiap Kabupaten/Kota dan Provinsi. Nama-nama yang telah mendaftar akan di partai Gerindra akan disurvey dan hasil survey kadidat calon kepala daerah tersebut akan serahkan ke pusat,” jelasnya.

Sementara Yogi Maulana yang kami hubungi melalui sambungan telpon mengatakan dirinya sebagai kader partai harus taat dan patuh dengan semua keputusan partai. Jika memang sudah diberikan mandat dan sudah ditetapkan oleh DPP, tetap harus dilaksanakan.

“Ku ne bang, kader partai. Apapun yang diperintahkan dan ditetapkan oleh keputusan partai baik itu dari DPD apalagi itu keputusan DPP, saya siap melaksanakan dan berjuang dengan segala kemampuan serta kekuatan akan memenangkan pertarungan di Pilkada nanti,” tegasnya.

Ia juga berharap mendapatkan dukungan penuh dari masyarakat Bangka Selatan, jika nanti dirinya benar-benar diberikan mandat untuk maju sebagai bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Bangka Selatan.

“Mohon doa dan dukungannya bang. Sebagai kaum milenial dan diberikan kesempatan kenapa tidak, kita ambil contoh Gibran Rakabuming Raka yang terpilih menjadi Wakil Presiden 2024-2029,” pungkasnya. (MJ01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *